Samsung merilis versi 5G untuk smartphone series Galaxy A nya, yaitu Galaxy A51 dan A71. Kedua Handphone Samsung tersebut merupakan Series Galaxy A pertama yang menggunakan jaringan 5G.
Menurut Yeon Jeong Kim, VP Head of Innovative Product Planning Group Mobile Communications Business Samsung Electronics, menyatakan bahwa kedua perangkat ini dibawa untuk memberikan fitur konektivitas 5G ke segmen harga yang lebih bersahabat.
Kedua perangkat ini didesain untuk era 5G dan merupakan bagian dari komitmen samsung untuk membawa 5G ke segmen yang lebih murah, ujar Yeon pada blog resmi samsung.
Sebenarnya Galaxy A51 dan A71 versi 5G ini secara desain tidak ada perbedaan dengan versi regulernya yang sudah meluncur terlebih dahulu, hanya saja ada sedikit peningkatan disisi hardwarenya untuk yang versi 5G ini.
Samsung Galaxy A51 5G dan Galaxy A71 5G ini dibekali dengan chip Exynos 980 yang sudah memiliki modem 5G terintegrasi. Sebelumnya untuk yang versi reguler, Galaxy A51 menggunakan chipset SoC Exynoss 9811 dan Galaxy A71 menggunakan chipset Snapdragon 730G.
Selebihnya spesifikasi kedua ponsel versi 5G itu serupa dengan yang versi regulernya.
Spesifikasi Galaxy A51 5G
Galaxy A51 5G memiliki ukuran layar 6,5 inchi dengan didukung oleh Super AMOLED dan resolusi FullHD+, Ponsel berdesain Infinity-O dengan lubang kamera pada bagian tengah atas layar. Kamera depan (selfie) yang dimuat dibagian tengah depan mirip dengan Galaxy Note 10 itu memiliki resolusi 32 MP.
Pada bagian belakan terdapat 4 kamera yang ditempatkan pada sebuah modul persegi panjang. Dengan spesifikasi sebagai berikut, kamera utama 48 MP, kamera ultrawide 12 MP, kamera makro 5 MP dan depth sensor 5 MP.
Untuk urusan memori, Galaxy A51 5G dibekali dengan RAM 6 GB dan 8 GB, dan memory internal 128 GB yang bisa diperluas sampai 1 TB lewat kartu micro SD.
Baterai Galaxy A51 5G memiliki daya sedikit lebih besar dibandingkan versi regulernya, yaitu 4.500 mAh. dengan dukungan fast charging atau pengisian daya cepat 15 Watt.
Spesifikasi Galaxy A71 5G
Sama-sama menggunakan layar Super AMOLED, Galaxy A71 5G memiliki ukuran layar sedikit lebih lebar, yakni 6,7 inchi dengan resolusi FullHD+.
Pada layar tersebut juga dilengkapi dengan punch hole untuk tempat kamera selfie 32 MP.
Pada bagian belakangnya tidak jauh berbeda dengan Galaxy A51 5G, terdapat 4 kamera yang ditempatkan pada modul persegi panjang. Dengan spesifikasi, kamera utama 64 MP, kamera ultrawide 12 MP, kamera makro 5 MP dan depth sensor 5 MP.
Untuk dapur pacunya Galaxy A71 5G dipersenjatai dengan chipset Exynos 980 dengan 2 pilihan RAM 6 GB dan 8 GB. Untuk internal memorynya 128 GB.
Daya baterai yang digunakan sebesar 4.500 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat atau fast charging 25 Watt.
Selain itu keduanya memiliki beberapa fitur pendukung, seperti modul pemindai sidik jari, USB type-C, NFC serta Bluetooth 5.0.
Namun sayangnya belum ada informasi resmi dari Samsung mengenai harga dan kapan ketersediaan kedua ponsel Galaxy Seri A 5G tersebut dipasarkan.
Selain sebagai media tutorial gadget, kami juga berbagi artikel dan panduan seputar teknik komputer dan jaringan.
0 Komentar